Breaking News

Kehadiran Bati Wanwil Pelda T.B Sitinjak Wakili Dandim 0303/Bengkalis Dalam Agenda Pelantikan Dan Pembekalan Saka Adhyasta Pemilu


3k3 News|Bengkalis- Dandim 0303/Bengkalis yang diwakili Bati Wanwil Pelda T.B Sitinjak menghadiri Pelantikan dan Pembekalan Saka adhyasta Pemilu Dalam Rangka Fasilitasi Pembinaan dan Penguatan Kelembagaan Mitra Bawaslu Kabupaten Bengkalis Tahun 2025 di Hotel Marina Bengkalis Jalan Syahbandar Kecamatan Bengkalis Kabupaten Bengkalis, Selasa (14/10/2025)
Kegiatan yang berlangsung pukul 14.00 WIB tersebut di hadiri oleh Bupati Bengkalis diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah Kab. Bengkalis, Andris Wasono, AP, M.Si, Dandim 0303/Bengkalis diwakili Pelda T.B Sitinjak, Wakapolres Bengkalis, Kompol Anton Rama Putra,S.H.,S.I.K.,M.I.K, dan Kejari Bengkalis diwakili Kasubsi A Bidang Intelijen, Steven jefferson, M.SH.
Selain itu tampak hadir juga anggota Bawaslu Provinsi Riau H. Amiruddin Sijaya, S.Pd.,M.M, Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkalis Usman, S.E., M.Si, Ketua Kwarcab Bengkalis di wakili wakil ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kab. Bengkalis, H. Eri Kusuma Pribadi, juga peserta saka adhyasta dan undangan lainnya.

Dalam sambutannya Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkalis, Usman, S.E, M.Si menjelaskan bahwa Saka Adhyasta Pemilu adalah wadah bagi anggota Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega untuk berperan serta secara aktif dalam pengawasan proses Pemilihan Umum (Pemilu). 

"Program ini merupakan hasil kerja sama antara Kwartir Nasional Gerakan Pramuka dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu). Dengan pelatihan khusus yang diberikan oleh Bawaslu, para anggota Pramuka ini menjadi agen pengawas yang membantu menjaga integritas dan keadilan dalam setiap proses Pemilu,"ujarnya.

Di lain kesempatan Bupati Bengkalis juga menyampaikan sambutan yang diwakili Asisten 1 Andreas Warsono, AP. M.Si dengan memberikan apresiasi kepada Bawaslu Kabupaten Bengkalis yang telah membangun kerjasama dengan gerakan pramuka kabupaten Bengkalis dan tentu saja pihaknya merasa optimis, bahwa melalui kerja sama ini, kelak akan lahir generasi muda Kabupaten Bengkalis yang mampu menjadi teladan dalam menjaga nilai-nilai demokrasi, serta menjadi garda terdepan dalam mewujudkan pemilu yang bersih, jujur, dan berkeadilan.

"Pemerintah Kabupaten Bengkalis, tentunya sangat mendukung dan menyambut baik dengan terbentuknya saka adhyasta pemilu ini, sebagai langkah bersama antara Bawaslu dan gerakan Pramuka untuk menghadirkan ruang pembelajaran dan pengabdian yang sangat bermakna bagi generasi muda Kabupaten Bengkalis,"ungkapnya.

Kegiatan berlangsung tertib dan selesai pukul 15.30 WIB setelah di laksanakannya pelantikan dan pembekalan Saka Adhyasta Pemilu tahun 2025.


Sumber : Pen-Dim 0303/Bengkalis 
Editor : Redaksi Media 3k3 Group/wen

Type and hit Enter to search

Close