Breaking News

Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Terima Infak dan Sedekah UPZ Media 3k3 Group

Foto Insert  : Eko Agustino, Ismail, S.Sos., Ardiansyah ( kiri ke kanan) Bendahara UPZ, Ketua BAZNAS, Sekretaris UPZ Media 3k3 Group. 


3k3 News|BENGKALIS-
Media 3k3 Group merupakan gabungan dari beberapa media online dan media cetak yang memiliki tujuan sama untuk kepentingan bersama terkait jurnalistik yang humanis dan berjiwa sosial dengan berusaha berbuat sesuai kemampuan untuk masyarakat secara umum dan lingkungan dimana media group ini berada yang beralamat di jalan Bengkalis, Kelurahan Rimba Sekampung, Kecamatan Bengkalis, Bengkalis-Riau. 

Sebagai media group yang bergerak dengan tetap berpedoman UU Pers No. 40/1999 dan kode etik jurnalistik yang lebih mengedepankan jiwa humanis dan sosial, maka sejak 10 Desember 2024 resmi menjadi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) BAZNAS Kabupaten Bengkalis berdasarkan Surat Keputusan (SK) No : 153/SK-UPZ/BAZNAS-BKS/XII/2024.

Saat media ini bertanya kepada Ketua Umum Media 3k3 Group terkait nama media group, Budhy Arto Buwono, C.BJ., C.EJ. selaku ketua menjelaskan, 3k3 merupakan kepanjangan dari Tri Kerja Karya Kreasi (3k3) merupakan pionir dari seluruh media yang tergabung yang awalnya hanya memiliki 5 media, 4 online dan 1 cetak sehingga saat ini beranggotakan 8 media 7 online dan 1 cetak. 

Selaku media group yang telah mendapatkan kepercayaan sebagai UPZ, untuk pertama kalinya menyerahkan infak dan sedekah dari kaleng celengan kepada BAZNAS Kabupaten Bengkalis yang diserahkan langsung oleh Bendahara Eko Agustino bersama Sekretaris  media group Ardiansyah di kantor BAZNAS jalan Kelapa Pati Darat, Kelurahan Damon dan langsung diterima oleh Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Ismail, S.Sos. Jum'at (18/07/2025) 

"Inilah bukti komitmen kami dari awak media 3k3 group dalam menjalankan fungsi kami selaku UPZ, terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan kepercayaan kepada kami selama ini, terutama kepada Ketua BAZNAS Kabupaten Bengkalis Bapak Ismail, " ucap Ketua Umum media 3k3 group. 

Sumber   : Media 3k3 Group
Editor      : Redaksi Media 3k3 Group/

Type and hit Enter to search

Close